Ingin Berwisata Alam Tak Jauh dari Jakarta? Ini 5 Spot Danau Menarik di Bogor

Senin, 07 Desember 2020 - 19:30 WIB
loading...
Ingin Berwisata Alam...
Tak cuma curug, Bogor juga punya beberapa destinasi menarik dalam bentuk danau yang menjadi daya tarik wisatawan. Foto/IG @aninurafidah
A A A
JAKARTA - Wisata alam kini banyak dipilih sebagai alternatif berwisata di tengah pandemi COVID-19, karena menawarkan udara terbuka dan sejuk. Di Jakarta tentu Anda sulit menemukan wisata jenis ini. Maka, Anda bisa pergi ke Bogor yang letaknya tidak jauh dari Ibukota.

Bogor bukan hanya dikenal dengan beragam kuliner khas, tapi juga wisata alamnya, terutama curug atau air terjun. Tak cuma curug, Bogor juga punya beberapa destinasi menarik dalam bentuk danau yang menjadi daya tarik wisatawan luar daerah untuk datang ke Kota Hujan, terbukti dengan beberapa postingan danau di media sosial yang dibagikan oleh kalangan traveler.

( )

Berikut adalah beberapa spot danau yang bisa Anda kunjungi saat berlibur ke Bogor.

1. Situ Gede

Ingin Berwisata Alam Tak Jauh dari Jakarta? Ini 5 Spot Danau Menarik di Bogor


Berlokasi di Cifor, Bogor Barat, danau ini memiliki luas 6 hektar dan mempunyai kedalaman air hingga 6 meter. Danau Situ Gede merupakan tempat wisata yang paling dekat dengan pusat Kota Bogor, cocok bagi Anda yang tidak ingin pergi terlalu jauh saat berlibur.

2. Talaga Warna

Ingin Berwisata Alam Tak Jauh dari Jakarta? Ini 5 Spot Danau Menarik di Bogor


Terletak di Cisarua, Kabupaten Bogor , Talaga Warna Puncak memiliki pemandangan yang sangat indah karena berada di tengah kawasan Cagar Alam Hutan Gunung Mega Mendung dan Gunung Hambalang. Salah satu keunikan wisata ini adalah warna airnya yang bisa berubah-ubah karena pantulan cahaya matahari.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1730 seconds (0.1#10.140)